📣 Solusi Kustom Terbaru untuk Enterprise: WhatsApp booking form intuitif 🎉

Hashtag Instagram: 6 Tips Penggunaannya Secara Tepat

tips-hashtag-instagram

Tagar atau hashtag Instagram adalah tanda pagar (#) yang diikuti oleh kombinasi huruf dan angka. Di Instagram dan media sosial lainnya, hashtag dapat diklik dan akan mengarahkan Anda ke topik terkait. 

Tentunya Anda pernah melihat beberapa brand menggunakan hashtag sebagai bagian dari strategi marketing mereka, misalnya Gojek dengan #PastiAdaJalan atau Bukalapak dengan #PahlawanPelapak. Tidak hanya itu, beberapa brand juga kerap mencantumkan hashtag yang relevan dengan industri mereka di konten-konten yang diunggah.

Anda dapat mencantumkan hashtag di postingan Instagram Anda agar profil Anda semakin banyak dijangkau oleh pengguna Instagram. Namun, sebelumnya Anda perlu mengetahui beberapa hal penting tentang hashtag. Di artikel ini, simak pembahasan tentang efektivitas hashtag Instagram dan tips untuk menggunakannya.

Apakah penggunaan hashtag Instagram masih efektif?

Apakah penggunaan hashtag Instagram masih efektif?

Menggunakan hashtag Instagram masih efektif dalam strategi digital marketing dan meningkatkan jangkauan konten Anda kepada audiens yang lebih luas. Berikut beberapa alasan mengapa penggunaan hashtag masih efektif:

1. Sebagai brand identity

Anda dapat membuat hashtag unik yang menggambarkan value brand Anda. Kemudian Anda dapat mencantumkannya di konten-konten Instagram Anda sehingga hashtag tersebut semakin sering dilihat oleh pengikut dan menjadi brand identity Anda. Pengguna Instagram yang lain juga akan dapat mengenali brand Anda dengan lebih mudah.

2. Meningkatkan brand awareness

Ketika Anda menjalankan digital campaign, Anda dapat membuat hashtag unik sebagai penanda campaign tersebut. Cara ini akan meningkatkan brand awareness sebab pengguna Instagram akan mengenali brand Anda dan promosi apa yang sedang Anda jalankan dari hashtag tersebut.

3. Membuat konten mudah ditemukan

Secara umum, hashtag memungkinkan konten Anda lebih mudah ditemukan pengguna yang sedang mencari topik terkait. Dengan menggunakan hashtag yang relevan, Anda dapat memaksimalkan kemungkinan konten Anda muncul di bagian atas hasil pencarian atau dalam daftar hashtag.

4. Meningkatkan engagement

Pengguna Instagram sering menjelajahi atau bahkan mengikuti hashtag tertentu. Menggunakan hashtag yang relevan dapat meningkatkan peluang untuk mendapatkan lebih banyak like dan komentar pada konten Anda.

5. Sebagai gambaran konten

Hashtag mencerminkan tentang apa konten Anda. Pengguna dapat mengenali konten Anda dengan melihat hashtag yang Anda gunakan. Ini membantu memastikan bahwa konten Anda tepat sasaran dan menarik bagi audiens yang benar.

6. Membantu analisis kompetitor

Dilansir dari The Social Game, hashtag di Instagram dapat membantu membandingkan postingan Anda dengan postingan kompetitor yang bergerak di industri serupa. Anda dapat menjadikan postingan kompetitor yang mencantumkan hashtag yang relevan sebagai ide konten.

Maksimalkan penggunaan Instagram dengan Sleekflow!

Tingkatkan strategi Instagram anda ke next level dengan Sleekflow!

6 tips menggunakan hashtag Instagram

Tips menggunakan hashtag Instagram

Meskipun terdengar sederhana, pelaku bisnis perlu merancang strategi penggunaan hashtag Instagram dengan tepat. Jika Anda ingin memulai menggunakannya, Anda dapat menerapkan 5 tips di bawah ini.

1. Lakukan riset sebelum menentukan hashtag

Pelajari hashtag yang sering digunakan oleh audiens atau kompetitor Anda. Hasil riset akan memberikan wawasan tentang hashtag yang mampu menarik perhatian dan paling relevan. Anda juga dapat melihat hashtag apa yang sedang populer dan memanfaatkannya untuk meningkatkan visibilitas.

2. Gunakan hashtag secukupnya

Masih ada anggapan bahwa semakin banyak memasukkan hashtag sama dengan semakin banyak topik yang dicakup sehingga peluang muncul di topik tersebut semakin besar.

Hal tersebut ada benarnya, tetapi percuma jika hashtag yang dicantumkan melenceng jauh dari topik konten atau industri Anda. Sebaiknya gunakan beberapa hashtag yang memang relevan dan efektif untuk menjangkau target audiens.

3. Gunakan hashtag yang spesifik

Hashtag yang spesifik akan meningkatkan peluang brand ditemukan oleh audiens yang tepat. Sebagai contoh, daripada mencantumkan hashtag general seperti #serum, Anda bisa mencantumkan yang lebih spesifik seperti #antiagingserum. Produk Anda akan lebih tepat sasaran. 

4. Pastikan hashtag unik dan relevan

Ketika membuat hashtag untuk campaign, buatlah hashtag yang kreatif, unik, dan relevan agar mudah diingat. Kreatif dan unik artinya mampu mencerminkan ciri khas brand atau campaign Anda, sedangkan relevan artinya mampu memahami kebutuhan audiens. Dalam postingan Instagram, pastikan kesesuaian hashtag dengan konten yang diunggah. 

5. Memasang hashtag kreatif di bio dan postingan

Setelah menentukan hashtag kreatif, Anda dapat memasang hashtag tersebut di bio profil Instagram Anda supaya setiap pengguna yang melihat profil Anda dapat langsung mengingatnya. Anda juga dapat mencantumkan hashtag tersebut di setiap postingan feed yang relevan untuk meningkatkan share of voice brand. Lakukan secara konsisten.

6. Gunakan tools hashtag aggregators

Sebagai tambahan, Anda juga menggunakan sejumlah tools untuk menemukan hashtag yang paling tepat, seperti halnya hashtag aggregators yang memungkinkan Anda untuk melihat hashtag serta analitiknya, tools ini dapat mempermudah Anda dalam mencari dan melihat tren dari hashtag tertentu.

SleekFlow membantu mengoptimalkan Instagram untuk bisnis

Itu tadi cara mengaktifkan auto-reply dan FAQ, keduanya bermanfaat untuk membangun komunikasi lebih baik lagi dengan pelanggan Anda.

Bicara engagement, Anda bisa memaksimalkan Instagram marketing Anda dengan platform omnichannel seperti SleekFlow.

SleekFlow memungkinkan Anda untuk menyatukan semua percakapan dari berbagai media sosial, termasuk Instagram, ke dalam satu platform. Tentu ini akan mempersingkat waktu dan tenaga karena Anda tidak perlu berpindah dari satu media sosial ke media sosial lainnya.

Kesimpulan

Secara keseluruhan, penggunaan hashtag Instagram masih sangat efektif sebagai alat untuk meningkatkan brand awareness serta jangkauan dan engagement konten Anda. Namun, pastikan untuk menerapkannya secara tepat dan cerdas, mulai dari melakukan riset hingga mencantumkannya secara konsisten.

Bagikan Artikel

Rekomendasi untuk Anda

Kembangkan bisnis Anda bersama SleekFlow

Mulai sekarang dan tingkatkan cusomer engagement Anda. Gratis!