Bisnis otomatis berkembang dengan Flow Builder: Dapatkan diskon 20% tahunan untuk 100 pengguna pertama!

Daftar isi

Terbaru di SleekFlow: sinkronkan kontak, calon pelanggan, dan kesempatan Salesforce untuk mendorong kinerja dan produktivitas

Sinkronisasi Salesforce SleekFlow

Dapatkan fitur terbaru dari CRM sosial SleekFlow! Terintegrasi dengan Salesforce, yang merupakan penyedia layanan CRM terbesar di dunia, agar Anda dapat mengimpor kontak, calon pelanggan, dan kesempatan penjualan dari Salesforce ke SleekFlow. Selain itu, pengguna juga dapat berkomunikasi dengan pelanggan secara langsung melalui WhatsApp Business API, DM Instagram, Facebook Messenger, WeChat, Telegram, dan masih banyak lagi. Dengan begitu, Anda dapat meningkatkan konversi dari pelanggan, menjalankan kampanye agar tetap terhubung dengan pengunjung, dan memberikan bantuan instan kepada pelanggan dengan tepat.

Dengan fitur baru ini, Anda tak perlu lagi khawatir akan ketinggalan informasi tentang penjualan lintas saluran dan pelanggan tak akan lagi melewatkan email broadcast. Anda dapat memilih saluran komunikasi pilihan pelanggan untuk mengirim pesan. Masih memikirkan cara menarik perhatian pelanggan dengan konten pesan yang memikat? Cukup lihat catatan serta lakukan analisis tentang interaksi Anda dengan pembeli dan keinginan mereka untuk melakukan pembelian. Dengan begitu, Anda dapat memberikan pengalaman personal kepada pelanggan. Di samping itu, Anda juga dapat memantau penjualan dari percakapan dan melihat seluruh interaksi online dan offline pada satu interface tepat di sebelah chatbox. Baca lebih lanjut agar tujuan social commerce Anda tercapai. Susun strategi khusus dengan data analitis!

Memanfaatkan layanan CRM sosial dapat meningkatkan loyalitas pelanggan sebesar 55% dan pendapatan penjualan sebesar 54%. - Salesforce

Manfaatkan basis data Salesforce untuk menyusun strategi social commerce dengan SleekFlow

Karena paket standar Salesforce tidak menyediakan integrasi aplikasi pesan, apakah Anda memiliki berbagai masalah berikut?

  • Reply rate yang sangat rendah untuk kampanye email sehingga Anda kesulitan mengelompokkan calon pelanggan yang berkualitas. Sumber informasi pelanggan tidak terdistribusi secara efektif ke tim penjualan.

  • Begitu pelanggan beralih ke saluran komunikasi lain (misalnya, dari email ke WhatsApp), Anda selalu khawatir akan kehilangan kesempatan untuk meningkatkan konversi dari pelanggan

  • Saat pelanggan toko mengirim pesan pribadi kepada pelayan, kegiatan penjualan dan perkembangannya tidak tercatat sehingga konversi tidak dapat ditelusuri

  • Layanan pelanggan online yang tidak efisien dan lamban karena kurangnya informasi tentang pelanggan

Untuk menyelesaikan berbagai masalah ini, SleekFlow telah mengembangkan fitur terbaru bagi pengguna Salesforce Enterprise Edition, Unlimited Edition, Developer Edition, Performance Edition, dan Professional Edition (dengan pembelian add-on integrasi API). Dengan fitur ini, pengguna dapat terhubung dengan SleekFlow untuk mendapatkan kenyamanan dan meningkatkan produktivitas.

Kumpulkan informasi pelanggan di Salesforce dan SleekFlow secara bersamaan dengan sinkronisasi data

Dengan mengintegrasikan CRM Salesforce Anda dengan SleekFlow, kontak di kedua platform dapat disinkronkan. Kontak pelanggan yang ditambahkan ke satu platform juga akan tersimpan di platform lainnya secara otomatis. Dengan demikian, Anda dapat memperluas basis data CRM untuk perusahaan Anda.

Sinkronisasi kontak di SleekFlow dan Salesforce adalah proses yang sederhana. Anda hanya perlu menghubungkan akun Salesforce Anda dengan berbagai saluran SleekFlow dan mengizinkan SleekFlow untuk mengimpor dan menyimpan informasi dari Salesforce. Selanjutnya, SleekFlow akan menggunakan nomor telepon dan alamat email pelanggan sebagai data utama dan menyatukan kontak ganda secara otomatis.

Dengan pengaturan, Anda dapat mengedit bagian tertentu di Salesforce dan SleekFlow. Misalnya, kategori ‘Keanggotaan’ di Salesforce dapat diubah menjadi kategori ‘VIP’ di SleekFlow. Setiap kali status keanggotaan pelanggan diubah di Salesforce, status juga akan diperbarui di SleekFlow secara otomatis, dan begitu juga sebaliknya.

Akses informasi pelanggan Salesforce di samping chatbox SleekFlow

Pada interface chatbox SleekFlow, pengguna dapat mengecek riwayat pesan serta data yang tersimpan di Salesforce. Data mencakup asal calon pelanggan, status calon pelanggan, pemilik akun, tahapan penjualan, dan tanggal transaksi.

Tampilan Salesforce di samping chatbox SleekFlow

Setiap kontak Salesforce dapat mendatangkan ‘kesempatan’ dan hal ini bergantung pada ketertarikan pelanggan. Inbox omnichannel dari SleekFlow mempermudah proses penjualan dengan menampilkan semua ‘kesempatan’ pada satu interface. Ini berbeda dengan inbox email, yang tidak menampilkan profil pelanggan secara lengkap.

Hubungkan akun Salesforce Anda dengan SleekFlow dan sinkronkan semua kontak terbaru secara bersamaan untuk meningkatkan konversi dan mempercepat penjualan.

Manfaat sinkronisasi kontak Salesforce dan SleekFlow

1. Ubah kesempatan menjadi pendapatan dengan cepat

Tahapan penjualan yang terlalu panjang hanya akan membuat calon pelanggan pergi. Tahapan ini mencakup pemilihan produk, pengajuan pertanyaan dan penelusuran, pengecekan, pembandingan brand, dan masih banyak lagi. Penundaan pada satu atau lebih tahapan tersebut tak jarang menghilangkan kesempatan konversi. Hal ini terjadi terutama pada pelaku usaha retail yang menjual mobil, furnitur, elektronik, dan barang mewah.

80% pesan WhatsApp dibaca 5 menit setelah dikirim. Menurut penelitian, kebanyakan orang membalas pesan WhatsApp dalam 60 detik. Sebaliknya, open rate email rata-rata hanya 20%. Penerima email biasanya membalas pesan dalam 10 jam.

Dengan integrasi Salesforce, kini bisnis dapat menghubungi calon pelanggan yang terkumpul dari berbagai saluran di SleekFlow. Karena aplikasi pesan efektif untuk mengetahui keinginan pelanggan untuk melakukan pembelian, aplikasi ini dapat membantu menyaring pelanggan potensial dengan mudah. Fitur SleekFlow yang komprehensif dapat segera menarik minat pelanggan, baik pengunjung website dan toko fisik maupun penonton iklan.

Misalnya, ketika pelanggan Anda, Zaki, mengisi formulir calon pelanggan dari Saleforce di website Anda untuk bertanya tentang perangkat pengeras suara yang diobral, SleekFlow akan mengirim pesan WhatsApp yang dipersonalisasi secara otomatis. “Terima kasih atas pertanyaan Anda, Zaki! Kami telah menerima permintaan Anda. Agen layanan pelanggan kami yang profesional akan menghubungi Anda dalam 24 jam,” demikian bunyi pesan tersebut. Dengan pengaturan automasi, percakapan juga akan dikirim ke rekan tertentu dalam tim agar dapat ditindaklanjuti dengan pengiriman katalog produk atau penjadwalan pertemuan untuk mengecek audio.

Prospek Salesforce di inbox SleekFlow

Selain itu, chatbot SleekFlow juga dapat disinkronkan dengan basis data Salesforce Anda. Dengan menyiapkan beberapa FAQ sederhana, Anda dapat memahami keinginan pelanggan, mulai dari membeli mobil baru, menjadwalkan servis mobil, model mobil yang mereka minati, menyesuaikan anggaran, hingga lokasi. Di samping itu, informasi pelanggan yang dikumpulkan oleh chatbot dapat digunakan untuk pemilahan dan komunikasi yang tepat. Begitu pelanggan meninggalkan website, percakapan akan dikirim ke rekan kerja dari toko yang terkait. Pelayan toko dapat berinteraksi lebih lanjut dengan pelanggan melalui saluran pesan pilihan mereka di SleekFlow.

2. Kembangkan strategi yang efektif berdasarkan data untuk menyasar ulang pelanggan

Pada 2022, konsumen menghabiskan waktu rata-rata 147 menit di media sosial setiap hari. Sebagai pemilik brand, apakah Anda juga sedang berupaya mempertahankan hubungan yang erat dengan pelanggan melalui media sosial?

Menarik minat pelanggan dan terhubung dengan mereka melalui berbagai platform media sosial merupakan tantangan tersendiri.

Dengan SleekFlow, Anda dapat menyebarkan pesan yang dipersonalisasi ke kontak Salesforce Anda. Strategi seperti ini meningkatkan kenyamanan bagi pelanggan karena pelanggan dapat berkomunikasi dengan brand favorit mereka melalui saluran media sosial pilihan mereka. Sebagai contoh, seorang pelanggan yang membeli mobil dua tahun lalu kemungkinan besar memerlukan servis saat ini. Menyebarkan pesan kampanye bertema Natal dan melampirkan aksesori terbaru atau suku cadang yang didiskon untuk model mobil mereka akan membuka kesempatan penjualan baru. Strategi ini mampu meningkatkan hubungan pelanggan sehingga dapat memberikan pengalaman yang memuaskan..

Penelitian menunjukkan bahwa tingkat keberhasilan dalam menarik pelanggan baru umumnya berkisar antara 5 hingga 20%, namun dapat meningkat menjadi 60 hingga 70% untuk pelanggan yang disasar ulang. Untuk setiap 5% retensi pelanggan, keuntungan dapat ditingkatkan hingga 25%.

3. Telusuri hasil kampanye lintas saluran

Berikut skenario yang semestinya sudah tak asing lagi bagi Anda:

Seorang pelanggan melakukan pemesanan melalui WhatsApp setelah membandingkan harga di beberapa toko fisik. Meski transaksi telah selesai, tak ada cara untuk mengetahui anggota tim penjualan mana yang melayani pemesanan. Dalam kasus ini, toko mana yang melakukan penjualan?

86% konsumen berbelanja melalui setidaknya dua saluran percakapan. - CommerceHub

Integrasi Salesforce memungkinkan pengguna mengecek semua ‘kesempatan’ terkait dari kontak tertentu di SleekFlow, termasuk toko yang dikunjungi oleh pelanggan atau produk yang mereka coba. Dengan begitu, manajer proyek dapat mengikuti percakapan online. Rincian interaksi dengan pelanggan dapat ditelusuri sehingga pedagang dapat segera memberikan bantuan secara konsisten. Efektivitas kampanye pemasaran melalui berbagai saluran online dan offline juga dapat diketahui.

Misalnya, seorang pelanggan mengunjungi pameran furnitur Anda. Setelah mencoba kasur, ia menghubungi pedagang melalui WhatsApp untuk bertanya. Pedagang menerima pesan di SleekFlow dan mengetahui bahwa pelanggan kini berada dalam tahap ‘Negosiasi/Tinjauan’. Lalu, pedagang memberi informasi tentang pengiriman dan pemasangan gratis. Begitu pelanggan mengonfirmasi pesanan, pedagang dapat segera mengirim link pembayaran melalui kotak masuk SleekFlow. Setelah selesai, transaksi akan ditandai sebagai kesempatan yang ‘Berhasil Dituntaskan’ di Salesforce.

QR Code WhatsApp untuk Salesforce Sleekflow

Dengan detail yang tersimpan di SleekFlow dan Salesforce secara bersamaan, sesuaikan kode QR WhatsApp agar pelanggan dapat menghubungi anggota tim penjualan tertentu segera setelah melakukan pemindaian.

4. Tawarkan bantuan instan yang tepat kepada pelanggan

Ketika pelanggan menghubungi tim bantuan pelanggan melalui media sosial, agen layanan pelanggan Anda dapat mengakses seluruh informasi di chatbox SleekFlow tanpa melewatkan informasi terbaru. Dengan begitu, Anda dapat memberikan bantuan yang tepat secara efisien.

Fitur bonus: penyembunyian informasi kontak untuk perlindungan data

Seluruh informasi yang disampaikan dalam komunikasi antara pelanggan dan anggota tim penjualan merupakan aset perusahaan yang sangat berharga. Inilah alasan mengapa SleekFlow menawarkan solusi penyembunyian informasi kontak. Dengan solusi ini, anggota tim penjualan dapat terus bekerja dengan lancar tanpa mengakses nomor telepon, alamat email, dan detail pribadi lainnya dari pelanggan. Jadi, meski anggota tim penjualan telah meninggalkan perusahaan, kontak dan riwayat percakapan pelanggan akan tetap tersimpan di perusahaan. Selain itu, data metrik yang berharga, seperti produk yang diminati dan metode komunikasi pilihan, akan tersimpan di Salesforce dan SleekFlow sebagai bahan analisis. Dengan begitu, bisnis dapat memastikan bahwa mereka memiliki kendali penuh atas seluruh informasi pelanggan.

Tentang ‘Terbaru di SleekFlow’

‘Terbaru di SleekFlow’ adalah seri yang memperkenalkan fitur terbaru SleekFlow yang dikembangkan berdasarkan feedback pelanggan. Baru mengenal SleekFlow? Coba gratis dengan melakukan pendaftaran untuk mendapatkan akun bisnis atau jadwalkan demo dan bicara dengan tim ahli kami untuk mengetahui bagaimana brand Anda dapat berkembang pesat dengan social commerce!

Ingin meminta fitur di SleekFlow? Ajukan ide Anda dengan mengisi formulir ini.

Jika Anda merupakan pelanggan SleekFlow, kami akan sangat menghargai ulasan Anda mengenai pengalaman Anda bersama SleekFlow sejauh ini!

Temukan produk terbaru kami dalam Balasan Komentar Otomatis yang Efektif di Facebook dan Instagram!

Bagikan Artikel

Rekomendasi untuk Anda

Kembangkan bisnis Anda bersama SleekFlow

Mulai sekarang dan tingkatkan cusomer engagement Anda. Gratis!