Fitur SleekFlow WhatsApp Cloud API Buat Semua Jadi Mudah

Cloud API migration

Sebagai WhatsApp Business Solution Provider (WhatsApp BSP), kami merilis fitur terbaru Cloud API yang didesain untuk meningkatkan pengalaman onboarding dan membuat pengelolaan WhatsApp Business API menjadi lebih mudah.

Sekarang, Anda bisa migrasi nomor WABA yang ada ke platform social commerce omnichannel SleekFlow dan mengelola template pesan tanpa beralih tab.

Migrasikan WhatsApp Bisnis dari WhatsApp BSP Lain

Anda bisa migrasikan nomor telepon yang sudah terintegrasikan WABA dari WhatsApp BSP lain ke SleekFlow tanpa harus kehilangan centang hijau, display name, rating, limit pesan, dan template pesan yang sudah disetujui.

Proses migrasi cukup mudah dengan melibatkan langkah-langkah berkut:

  1. Membuat akun WABA baru di Facebook Business Manager (FBM)

  2. Masukkan informasi yang dibutuhkan di SleekFlow

  3. Verifikasi kode (OTP One-Time Password)

Anda hanya perlu masuk ke akun SleekFlow, klik Channel > WhatsApp > Migrasi nomor WhatsApp, dan kemudian ikuti instruksi yang muncul di layar untuk menyelesaikan migrasi. Estimasi proses pun bisa diselesaikan dalam waktu 15-30 menit.

Migrate WhatsApp number from other WhatsApp Business API

Jika sebelumnya Anda menggunakan on-premise WhatsApp Business API (cth: 360dialog, Twilio, Messagebird, dll), Anda akan mendapatkan berbagai manfaat ketika beralih ke SleekFlow. Anda akan mendapatkan:

  1. Platform omnichannel agar customer nyaman dalam bertransaksi: Jika Anda sebelumnya perlu menggunakan software pihak ketiga untuk mendapatkan fitur Inbox tim, sekarang anda hanya perlu menggunakan 1 platform (SleekFlow) untuk melakukan konfigurasi nomor telepon WABA dan mengelola percakapan.

  2. Infrastruktur yang lebih canggih untuk menangani data sensitif: SleekFlow adalah WhatsApp BSP dan solusi Cloud API yang dikelola Meta. Kamu bisa menjamin infrastruktur yang cepat dan aman.

  3. Tingkat throughput yang lebih tinggi untuk broadcast: Cloud API mendukung hingga 80 pesan per detik (mps)untuk pengiriman dan penerimaan pesan teks dan media secara default, serta bisa hingga 500 mps jika dilakukan permintaan. Anda bisa kirim broadcast ke banyak penerima tanpa mengalami gangguan.

  4. Kerja tim jadi lebih efisien dan konsisten: Melakukan migrasi nomor yang sudah ada lebih cepat daripada menyiapkan akun baru. anda juga bisa mempertahankan konsistensi branding dan melakukan komunikasi dengan customer tanpa harus memberitahu customer tentang perubahan nomor.

Untuk panduan lengkap cara migrasi nomor WhatsApp dari BSP lain, klik di sini.

Meta merekomendasikan para pebisnis untuk menggunakan Cloud API untuk kemudahan implementasi dan pemeliharaan.

WhatsApp Cloud API

WhatsApp Business API/On-Premise API

Hosting

META

Server BSP

Cara Mendapatkan API

Gunakan BSP yang menyediakan Cloud API (cth: SleekFlow) ATAU akses Cloud API langsung di developer Meta.

Gunakan BSP yang menyediakan on-premise API (360dialog, Twilio).

Maintenance

Upgrade software dan fitur baru yang dibuat oleh Meta akan otomatis tersedia untuk bisnis di Cloud API.

BSP akan memperbarui software API secara berkala. Ketersediaan fitur baru dari Meta mungkin membutuhkan waktu lebih lama.

Protokol API

Graph API

On-Premises REST API

Throughput pesan per detik (MPS)

Default 80 MPS, dan bisa request hingga 500MPS.

250 MPS

Built-in template manager

WhatsApp punya peraturan yang ketat mengenai jenis pesan yang bisa dikirim melalui platform mereka. Normalnya, para pengguna harus mengirimkan template untuk disetujui melalui FBM. 

Namun, Anda bisa menggunakan built-in template manager dari SleekFlow untuk membuat template dan melihat status persetujuan dari WhatsApp. Anda juga bisa dengan cepat mensinkronkan template di antara FBM ke SleekFlow.

WhatsApp Template Manager

Kenapa pengelolaan template manager?

  1. Kepatuhan (compliance): Kami memungkinkan bisnis untuk membuat template tetap up-to-date dan mematuhi peraturan yang dimiliki oleh WhatsApp yang mungkin bisa berubah sewaktu-waktu. Contohnya, mulai 1 April 2023, bisnis bisa mengirim persetujuan template menggunakan kategori baru yakni: utilitas, otentikasi, dan marketing.

  2. Personalisasi: Di SleekFlow, template bisa disesuaikan dengan menyertakan informasi personal seperti nama customer, nomor pesanan, dan jenis pelayanan yang diinginkan. Kamia akan mengingatkan untuk memasukkan variabel yang benar di setiap template agar template bisa disetujui.

  3. Analitik: Template manager juga menyediakan analitik yang berguna untuk melihat performa pesan, seperti kategori percakapan, free tier/entry point. Data ini bisa digunakan untuk mengoptimasi template pesan untuk berinteraksi dengan lebih hemat.

Proses pembayaran lebih efisien

Ketika menghubungkan WhatsApp Business API ke software pihak ketiga, pembayaran harus dilakukan di kedua platform yang berbeda. Anda mungkin tidak sadar jika kekurangan saldo dan hal itu bisa membuat pelayanan tertunda.

WhatsApp Cloud API Account Management

Dengan menggunakan SleekFlow Cloud API, Anda bisa mengecek saldo setiap saat dan mengisi ulang saldo lewat platform kami. Kami pun akan memberitahu Anda untuk mengisi ulang untuk memastikan pelayanan tetap berjalan dengan lancar.

Siap untuk membuat bisnis anda berkembang dan lebih sukses?

Kembangkan bisnis anda lebih baik dan efisien dengan Sleekflow

Rekomendasi untuk Anda

Kembangkan bisnis Anda bersama

Mulai sekarang dan tingkatkan cusomer engagement Anda. Gratis!